RESEP GULAI REBUNG TUNJANG | Nasi Kotak Jogja

Minggu, 24 Agustus 2014

RESEP GULAI REBUNG TUNJANG

Gulai Rebung Tunjang, hidangan yang satu inisangant mudah membuatnya,
bagi penikmat kuah bersantan tak salah kalo kita coba membuat menu yang satu ini.
baik mari kita mencoba membuat dengan ukuran = 6 porsi

Bahan :
750 gram tunjang/kikil sapi
2 lembar daun kunyit
2 biji pala
4 batang serai, memarkan
8 lembar daun jeruk
4 cm jahe, memarkan
2 cm lengkuas, memarkan
300 gram rebung, iris tipis rebus dengan air kelapa
8 lonjor kacang panjan g, potong - potong
1 liter santan dari 1 butir kelapa
2 buah asam kandis
2 sdt ROYCO bumbu pelezat serbaguna (rasa sapi)
4 sdm minyak goreng

Haluskan :
5 cabai merah besar
8 siung bawang merah
5 siung bawang putih
6 butir kemiri sangrai
2 cm lengkuas
Peleng kap : bawang goreng

Cara membuat :

1.  Tunjang/kikil sapi, potong - potong dan rebus bersama daun kunyit, pala serai,
daun jeruk, jahe dan pala hingga lunak, tiriskan.
2.  Rebung, iris tipis dan rebus dengan air kelapa agar mempunyai aroma yang
prima.
3.  Panaskan miny ak tumis bumbu yang dihaluskan hingga harum, masukkan
tunjang, daun kunyit, serai, jahe, santan dan asam kandis dan ROYCO, masak
hingga kuah mengental dan berminyak, masukkan rebung dan kacang panjang,
masak sebentar, angkat.
4.  Sajikan hangat taburi dengan b awang goreng.

demikian resep kali ini semoga bermanfaat untuk sobat sleranusantara semua.
thumbnail
Judul: RESEP GULAI REBUNG TUNJANG
Rating: 100% based on 99998 ratings. 5 user reviews.
Ditulis Oleh

Artikel Terkait Aneka Gulai :

0 komentar:

Posting Komentar

Kesehatan & Kecantikan

 
Copyright © 2013. About - Sitemap - Contact - Privacy
Diberdayakan oleh Ryan A.T
-->